Home Entertainment Serunya Variety Show No Math School Trip. Yuk, Tonton!

Serunya Variety Show No Math School Trip. Yuk, Tonton!

522
0
SHARE

Running Man memang jadi salah satu variety show yang banyak ditonton pemirsa karena menawarkan konsep permainan yang seru. Terlebih, para member-nya pun sudah malang melintang di dunia hiburan Korea Selatan sehingga semakin menambah keseruannya.

Namun, tahukah kamu, selain Running Man, masih banyak loh variety show lainnya yang tidak kalah seru. Yang terbaru ada variety show berjudul No Math School Trip. Kamu pernah menontonnya? Kalau belum, maka kamu wajib sekali menontonnya.

Lalu, tentang apakah variety show-nya?

Sinopsis No Math School Trip

Sesuai namanya, acara ragam ini menampilkan enam pria yang melakukan perjalanan tanpa matematika di sebuah desa bersalju Hokkaido, Jepang. Selama di perjalanan, mereka melakukan berbagai misi yang diberikan oleh PD.

Kalau berhasil melakukan misi tersebut, maka mereka akan mendapatkan banyak keuntungan. Misalnya, bisa menempati ruangan untuk satu orang, memakan makanan lezat, bahkan sampai menukar hukuman dengan yang lainnya.

Misinya sendiri ada yang perorangan dan kelompok. Jadi, kalau mereka kalah, maka biasanya yang kalah tidak akan bisa makan dan lain sebagainya. Sedih memang saat melihat ada member yang tidak bisa makan, tapi di sanalah keseruan variety show-nya.

Penasaran, kan? Coba deh ditonton!

Fakta No Math School Trip

  • Dipimpin mantan PD Running Man

Kamu yang suka menonton variety show Yoo Jae-seok cs. pastinya kenal dengan Choi Bo-phil. Yup, dia dulu adalah PD dari variety show tersebut. Namun, setelah memutuskan keluar dari Running Man, Bo-phil menjadi PD No Math School Trip.

  • Dibintangi selebritas terkenal

Tahukah kamu, kalau variety show ini dibintangi oleh selebritas terkenal Korea Selatan? Mulai dari; Yang Se-chan, Zico, Crush, D.O Exo, Lee Yong-jin, dan Choi Jung-hoon. Meski ada beberapa member yang belum pernah bekerja sama sebelumnya, tapi ketika membintangi acara ini malah mereka bisa menyatu dengan baik dan membuat acara menjadi semakin seru.

  • Tayang dalam 12 episode

Variety show yang memulai syutingnya di Hokkaido, Jepang ini akan tayang sebanyak 12 episode. Walau tidak banyak, tapi kamu akan tetap bisa melihat keseruan yang ditampilkan oleh para member-nya, terutama ketika mereka memainkan permainan.

Tampak seru kan variety show-nya? Yuk, langsung saja ditonton!