Home Dekorasi dan Interior Tanaman Hias Ini Mudah Dirawat dan Banyak Manfaatnya, Lho!

Tanaman Hias Ini Mudah Dirawat dan Banyak Manfaatnya, Lho!

3007
0
SHARE

Senang mendandani hunian alam sutera milikmu? Maka, tanaman hias merupakan satu elemen yang wajib ada untuk mempercantik rumah. Tanaman hias bisa membuat suasana lebih sejuk dan juga memiliki banyak manfaat. Tidak perlu takut akan kerepotan dalam mengurusnya, sebab ada tanaman hias yang mudah dirawat dan tidak memakan waktu untuk proses penyiramannya.

Tanaman hias bermanfaat
Tanaman hias bermanfaat
  1. Lidah Buaya

Kamu tentunya sudah tahu dong kalau lidah buaya atau aloe vera mengandung banyak manfaat untuk kecantikan perempuan? Yap, lidah buaya ini bagus untuk rambut dan bisa dijadikan sebagai penyembuh luka. Tidak hanya itu, kalau mau, lidah buaya juga bisa diolah menjadi bahan makanan. Nah, siapa sangka kalau lidah buaya ternyata sangat mudah perawatannya? Kamu bisa menanam lidah buaya di rumah dan menikmati hasilnya untuk pribadi. Kamu cukup menyimpan lidah buaya di tempat yang agak sejuk dan tidak terkena sinar matahari, lalu siram setiap dua kali sehari.

  1. Lidah Mertua

Tahu tanaman lidah mertua? Lidah mertua merupakan tanaman dari genus sansevieria yang memiliki daun tinggi tegak dengan tekstur yang kaku. Bentuknya yang menyerupai lidah ini membuat tanaman tersebut dinamai sebagai lidah mertua. Daunnya berwarna hijau dengan bercak keputihan di permukaannya. Konon, lidah mertua ini ampuh untuk menyerap racun dan menyegarkan ruangan. Tidak heran deh jika banyak yang menyimpan lidah mertua di dalam ruang karena kemampuannya untuk membuat udara lebih sejuk!

  1. Sirih Gading

Sirih gading terdiri atas dua jenis yakni sirih gading hijau dan juga sirih gading kuning. Dalam dunia tanaman, sirih gading dikenal juga sebagai devil’s ivy atau pothos. Modelnya berbentuk seperti tanaman gantung dengan daun yang menjuntai ke bawah. Sama halnya seperti lidah mertua, sirih gading juga berfungsi untuk membersihkan udara dan menyerap racun. Secara khusus, sirih gading mampu menyerap zat racun seperti xylene, benzene, formaldehid, karbon monoksida, dan toluene dan menggantinya dengan oksigen.

  1. Aglonema atau Sri Rejeki

Sri rejeki atau aglonema merupakan salah satu tanaman hias yang banyak digunakan oleh masyarakat. Tanaman ini memiliki daun yang hijau dengan corak putih atau kemerahan di permukaannya. Aglonema tidak hanya mudah ditemui di kawasan perumahan saja, akan tetapi kawasan perkantoran dan perhotelan juga banyak yang menggunakan tanaman ini. Alasannya karena aglonema mampu bertahan lama dalam ruangan ber-AC dan bisa menyerap benzena serta formaldehida.

Dari empat tanaman hias di atas, mana yang paling ingin kamu coba tanam di rumah? (TR)