Home Playground KidZania: Belajar Menabung Uang

KidZania: Belajar Menabung Uang

Yuk, ajak anak Bunda bermain di Kidzania sembari belajar menabung uang!

1237
0
SHARE
belajar menabung di Kidzania
source : google

Weekend kadang menjadi ajang berkumpul dengan keluarga tercinta. Pencarian rekomendasi weekend bersama keluarga juga kadang bervariatif dan banyak tergantung untuk tujuan apa kita berlibur, rekreasi atau untuk mendidik. Misalnya saat Anda ingin mengajarkan anak tentang keuangan sejak dini, maka Anda bisa mengajak anak ke tempat wisata edukasi seperti Kidzania.

KidZania menyediakan banyak estabilishment bidang pekerjaan yang dapat menjadi simulasi bagi anak-anak untuk mencoba keseharian sebagai ‘orang dewasa’. Bekerja, mengumpulkan uang, bersenang-senang, dan banyak hal lain. Anda dapat membawa anak-anak tercinta untuk mencoba hal tersebut. Menghabiskan waktu dengan melakukan kegiatan yang menyenangkan sambil belajar.

Anda dapat membiasakan anak untuk belajar menabung di KidZania. Untuk mendapatkan KidZos (mata uang KidZania), anak harus bekerja dan mengumpulkan uang disana. KidZos dapat digunakan untuk membeli hal yang diinginkan oleh anak di sana seperti mencoba jasa atau membeli souvenir KidZania.

Apakah Anda tahu bahwa penting untuk membiasakan anak belajar menabung sejak dini? Terdapat beberapa manfaat penting yang anak dapatkan saat belajar untuk menyisikan uang.

  1. Berlatih mengatur keuangan sendiri

Dengan kebisaan rutin dalam menabung, anak dapat memperhitungkan kebutuhan dan uang jajan yang digunakan serta memprioritaskan keinginannya.

  1. Belajar disiplin

Anak akan menetapkan nominal tertentu yang tidak boleh habis serta berapa yang dapat digunakan. Anak akan lebih disiplin dalam menggunakan uang serta memikirkan sebab akibat dalam setiap transaksi yang dilakukan. Anak Anda tentu akan lebih belajar menghargai penggunaan uang secara bijak.

  1. Belajar hidup hemat

Dengan menyisihkan uang, anak dapat belajar untuk mempersiapkan pengeluaran tak terduga di masa deoan. Anak secara tidak langsung belajar untunk tidak membuang-buang uang untuk hal yang tidak berguna.

Anda dapat mengajarkan cara untuk menggunakan uang dengan bijak kepada anak saat bermain di KidZania. Tenang saja, walau tidak dapat diuangkan namun KidZos dapat digunakan untuk penukaran souvenir dan hal-hal lain di dalam KidZania. Selain belajar, anak juga dapat bermain ‘role-playing’ keseharian orang dewasa di kota KidZania. Semoga bermanfaat dan selamat berlibur! Have a nice weekend!