Home Teknologi Alasan Mengapa Freelancer Harus Bekerja di Coworking Space!

Alasan Mengapa Freelancer Harus Bekerja di Coworking Space!

Untuk para freelancer yang sulit mendapatkan tempat untuk bekerja. Maka, coworking space lah jawabannya!

1115
0
SHARE
tempat kerja untuk freelancer
source : IDN Times

Menjadi seorang freelancer tentu memberikan banyak keuntungan untukmu. Di mana, kamu tidak akan terlalu dikekang ketika bekerja sekaligus tidak diwajibkan bekerja di bawah naungan perusahaan. Dengan demikian, kamu pun akan bebas dan bisa memilih tempat kerja mana yang kamu inginkan. Nah, bicara mengenai tempat kerja, khusus buat kamu yang menjadi seorang freelancer, disarankan banget nih bekerja di coworking space di Jakarta Selatan.

Mengapa harus bekerja di tempat ini? Langsung kita cari tahu jawabannya di artikel berikut ini, check it out:

  1. Mendapatkan teman baru. Hal paling menguntungkan dengan memilih bekerja di coworking space ini adalah kamu bisa bertemu dengan teman baru yang berbeda profesi denganmu. Ini tentu akan memberikan dampak positif untukmu serta kamu pun memiliki kesempatan untuk berbagai pengalaman baru dengan teman tersebut. Mana tau, dengan perkenalan ini membuat pekerjaan dan karirmu akan semakin meningkat dan berkembang.
  2. Suasana tempat yang sangat menyenangkan. Tidak sama dengan kantor biasa, coworking space ini memiliki konsep dan desain yang sangat menarik, bahkan ada loh yang terlihat seperti kafe. Konsep bekerja seperti ini tentu akan sangat menyenangkan, bukan? Kalau tempatnya sudah menyenangkan, tentu kamu tidak akan stres ketika bekerja. Yang ada malah kamu tidak mau pulang ketika sudah berada di dalam coworking space.
  3. Fasilitas yang ditawarkan memadai. Yang lebih seru, fasilitas yang ditawarkan oleh coworking space ini pun bisa dibilang sangat memadai untuk semua pekerja. Mulai dari; internet super kencang, kamar mandi yang sangat bersih, meja dan kursi untuk bekerja, meja pantry yang nyaman dipakai, alat pendingin udara yang bersih, sekaligus layanan receptionist yang baik dan menerima kiriman. Kalau begini, tentu kamu pun akan semakin betah bekerja, kan?

Selain ketiga hal yang sudah disebutkan di atas, alasan lainnya adalah seperti;

  • Memiliki kesempatan untuk memperluas jaringan tanpa kesusahan mencarinya
  • Menjadi bagian dari suatu komunitas baru yang memiliki beragam latar belakang
  • Apabila berencana rapat dengan klien, maka tidak akan kesusahan lagi mencari tempat karena di sini disediakan tempat rapat
  • Berkesempatan menemukan klien yang lebih potensial

Yuk, langsung pilih salah satu coworking space yang ingin kamu jadikan tempat kerja! –SH–